Istilah-Istilah MPASI yang Perlu Diketahui

Senin, 15 Januari 2024 | 14:49 WIB Penulis :


Saat memasuki usia 6 bulan, biasanya bayi mulai dikenalkan dengan makanan padat. Pemberian ASI pun diselingi dengan berbagai macam makanan pendamping atau MPASI.

Pemberian MPASI pada Si Kecil juga tidak boleh sembarangan. Makanan yang diberikan harus sesuai dengan usia anak agar mereka dapat memahami rasa dan tekstur dengan baik.

Tak hanya itu, saat Si Kecil mulai MPASI terdapat istilah dan singkatan yang perlu Bunda ketahui. Singkatan-singkatan ini berkaitan erat dengan proses pembuatan makanan hingga kondisi anak saat MPASI.

 

Singkatan dan istilah dalam MPASI

Melansir dari berbagai sumber, ada beberapa singkatan dan istilah dalam MPASI yang perlu Bunda ketahui. Kalau penasaran, berikut ini Bubun bantu rangkumkan deretannya:

1. EVOO

Melihat dari buku Yuk Bunda Kenali MPASI Lebih Dekat karya Seota Katmawanti dkk, EVOO merupakan singkatan dari extra virgin olive oil. Ini merupakan minyak zaitun berkualitas tinggi yang prosesnya dilakukan secara alami dan murni.

Kandungan antioksidan, vitamin, omega-3, omega-6, dan mineral dalam EVOO sangat tinggi sehingga sangat penting untuk tumbuh dan kembang anak. Meski begitu, sebaiknya jangan gunakan EVOO untuk memasak karena kandungan nutrisi di dalamnya dapat berkurang.

2. ELOO

ELOO atau extra light olive oil adalah campuran virgin olive oil dengan refined olive oil. Yang dimaksud refined olive oil adalah minyak zaitun yang telah melalui proses penyaringan sehingga kandungan antioksidannya lebih minim.

ELOO biasanya ditambahkan pula dengan bahan lain untuk menetralkan rasa kuat. Berbeda dengan EVOO, ELOO bisa digunakan untuk menggoreng dan menumis makanan Si Kecil.

3. UB

Unsalted butter (UB) adalah mentega tawar yang bisa dicampurkan dalam makanan bayi sebagai lemak tambahan, Bunda. Sebaiknya gunakan UB untuk membuat makanan di bawah 1 tahun karena pemberian makanan asin pada bayi berisiko berbagai masalah kesehatan.

4. Bumtik

Bumtik merupakan bumbu aromatik atau bumbu tambahan yang bisa memberikan rasa sedap atau aroma wangi saat memasak MPASI, Bunda. Bumtik biasanya terdiri dari berbagai rempah alami mulai dari daun salam, serai, daun jeruk, kunyit, cengkeh, dan sebagainya.

5. GTM

GTM atau gerakan tutup mulut adalah kondisi di mana bayi tidak mau atau menolak untuk makan. GTM sendiri adalah hal wajar yang terjadi pada bayi MPASI.

GTM biasanya terjadi karena berbagai penyebab, Bunda. Misalnya saja seperti anak sedang tumbuh gigi, masalah pencernaan, hingga tekstur dan rasa makanan yang kurang disukai Si Kecil.

 

Source : https://www.haibunda.com/

Artikel Lainnya

Kemunculan gigi pertama (gigi susu) merupakan tahap penting dalam proses tumbuh kembang bayi. Saat gigi pertamanya muncul, bayi akan merasa tidak nyaman, rewel, dan sering menangis tanpa alasan yang j...

Memilih untuk menyusui bayi adalah pilhan personal, begitu juga dengan pilihan kapan untuk berhenti. Mom sendiri yang dapat menentukan kapan waktu yang tepat untuk menyapih anak. Kebanyakan para ko...

Sebagian ibu memilih menyusui sambil main handphone atau gadget. Padahal, aktivitas tersebut bisa memengaruhi bonding (ikatan) antara ibu dan anak. Selain itu, ada sejumlah bahaya menyusui sambil main...

Beberapa minggu lalu, si Bayi masih banyak menghabiskan waktunya untuk tidur. Namun memasuki usia 4 bulan, ia mulai lebih banyak membuka matanya selama beberapa jam untuk bermain. Saat bermain, awa...

WhatsApp ×
Hai Mom, kami siap membantu anda ..
Kami Online
Senin - Jumat : 08:00 - 17:00 WIB
Minggu & Hari Besar kami LIBUR
Jika ada pertanyaan silahkan menghubungi kami 🤗
......................................................